Friday, October 4, 2019

IM3 Ooredoo Hadirkan Paket Freedom Internet Tanpa Ada Pembagian Waktu dan Tempat

October 04, 2019 2
 Kamis, 3 Oktober 2019  kemarin aku dan kawan-kawan blogger wartawan datang dalam peluncuran paket terbaru Freedom Internet dari IM3 Ooredoo. Freedom Internet merupakan paket yang sejalan dengan D strategi LEAD, yaitu dengan mendapatkan kepercayaan pelanggan melalui pelayanan harga dan kualitas yang sepadan.

“100% kuota internet yang simple, transparan, dan bebas khawatir. Dengan Freedoom internet, IM3 Ooredoo memberikan pengalaman internetan seru yang sebenarnya, tanpa khawatir kuota cepat habis atau pulsa terpotong.” Jargon baru dari IM3 Ooredoo ini bukan hanya sekedar jargon, menurut bapak Andri Pranata selaku Head of Regional Central & West Java IM3 Ooredoo terus berinovasi memberikan produk dan layanan yang dapat menjawab seluruh keluh kesah pelanggan. Untuk itu dihadirkan Freedom Internet agar pelanggan dapat tetap online 24 jam penuh tanpa harus khawatir ada batasan internet seperti kuota malam, pembagian kuota rumit yang banyak ditawarkan oleh para competitor saat ini, sampai dengan bebas dari hilangnya pulsa.

Jangan Takut Malam, Luar Kota, dan Pulsa Hilang 

Bagi anak generazi Z yang uang nya lebih banyak dikeluarkan untuk kebutuhan hoby maka paket Freedom Internet sangat cocok untuk mereka. Biasanya paket akan dibagi menjadi kuota malam dan siang, kadang juga ada yang dibagi untuk penggunaan video yang tidak jarang malah tidak dipakai.

Paket Freedom Internet ini 100% kuota utama dari mulai harga Rp15.000 untuk kuota 2GB dengan masa aktif 15 hari dan paket bulanan mulai dari Rp 25.000 untuk 3GB, Rp 50.000 untuk 10GB, Rp 75.000 untuk 18GB, dan Rp 100.000 untuk 25GB. Jadi kalo dihitung dengan membeli Rp 100.000 sama saja 1GB hanya Rp 4.000. Huo murah sekali kan.

Selain paket yang murah ada lagi kelebihan dari Freedom Internet yaitu adannya Pulsa Safe yang artinya bila kuota utama habis tidak akan mengurangi pulsa. Jangan kawatir bila kuota habis tidak akan serta merta mengambil pulsa, yang biasanya menyebakan bengkaknya pengeluaran untuk biaya berselancar di dunia maya.

Ada lagi nih kehebatan dari Freedom Internet, tidak ada batasan kota mana kamu pertama mengaktifkan paket. Jadi bila biasanya kamu aktifkan di kota A maka kuota tidak akan bisa dipakai di kota B. Ini tidak berlaku untuk para pelanggan yang menggunakan paket Freedom Internet.

Tempat Kekinian 

Sesuai dengan yang dituju adalah anak-anak generasi Z, kami para blogger dan wartawan di sambut hangat di caffe  kekinian juga. Tempat ini sangat nyaman untuk berbincang-bincang ataupun untuk menyendiri menyelesaikan tugas.

Pastinya saat berselancar di dunia maya akan lebih nyaman menggunakan paket Freedom Internet yang tanpa batas dan hambatan.