Cara Menikmati Traveling Dengan Menggunakan Asuransi Sun Life
Table of Contents
Baru-baru ini sedang booming sekali tagline #butuhpiknik, #kurangpiknik, #gagalpiknik,
dan masih banyak lagi. Dari orang yang gak pernah piknik akhirnya akan membuat
rasa iri hati, kalo udah iri nyi-nyir sana-sini. Apa saja yang orang lain
bagikan pasti kelihatan negatif dimata kita. Iya apa iya?
Gambar diambil dari google |
Nah kalo udah taraf pada nyi-nyir biasanya ni yah,
udah hidup gak tenang masih ngurussin orang lain. Kalo dikasih tahu pasti
jawabnya nyolot. Jawaban nyolot paling sering itu “Kamu mah enak hidup udah
mapan. Mau apa aja mudah”. Gimana tertarik mau ngiket orang seperti ini ke
pohon kecambah? Hahaha tenang, kalo ada orang kayak gini jawab aja “Tau gak
misi Sun Life itu memberikan kemapanan finansial untuk keluarga Indonesia”.
Kalo ternyata orang yang kita ajak ngobrol gak ngerti, suruh buka internet. Kalo
gak tahu caranya buka internet, coba arahkan ke artikelku ini suruh dia baca.
Saat sesi tanya jawab |
Pada tanggal 28 Agustus 2016 kemarin, Sun Life
menyelenggarakan seminar keuangan yang menghadirkan dua narasumber. Ir Donna
Imelda seorang Lecturer, Travel Writer dan co-founder Indonesia Corners. Serta
Muna Sungakar seorang Traveler blogger, penulis dan dosen.
Sebelum narasumber memberikan tips mereka cara
menikmatin traveling, ada sambutan dari Bapak Ahmad Enmir Farabi selaku
perwakilan dari Sun Life. Bapak Fabi menjelaskan bahwa Sun Life telah berdiri
sejak 150tahun yang lalu di Kanada. Jadi sebelum Indonesia merdeka Sun Life
sudah ada. Walaupun di Indonesia sudah banyak bermunculan asuransi, dari
asuransi swasta sampai pemerintah. Minat masyarakat Indonesia untuk berasuransi
sangatlah rendah.
Agar masyarakat mulai melek dengan asuransi, Sun
Life mengadakan pameran dan seminar literasi keuangan. Ini merupakan langkah
yang tepat untuk menfasilitasi masyarakat dalam mengakses informasi terkait
asuransi dan investasi.
Biasanya kalo kita selalu terganggu dengan agen
asuransi, maka Sun Life mengeluarkan sebuah portal online. Portal itu Brigh Advisor. Brigh Advisor adalah sebuah
portal online yang dikembangkan Sun
Life sebagai media penyedia informasi seputar asuransi jiwa, kesehatan,
pendidikan, investasi, dan perencanaan keuangan. jadi kita tidak perlu takut
untuk dipaksa bergabung didalamnya.
Setelah Bapak Fabi menjelaskan apa itu Sun Life.
Kali ini giliran Mbak Donna dan Mbak Muna yang akan memberikan tips asik saat
traveling.
Tips
ala mbak Donna dan Mbak Muna
- Rencanakan liburan terlebih dahulu. Seperti lokasi dan waktu, karena budget harus diperhitungkan dengan matang.
- Tentukan pos-pos keuangan. cara ini sangat ampuh, saat kita menerima gaji langsung kita ambil berapa persentase untuk pos-pos yang kita buat. Pastikan kita bisa mengendalikan diri agar pos untuk jalan-jalan tidak terpakai.
- Siapkan dana khusus untuk liburan.
- Hitung berapa banyak uang yang harus kita keluarkan untuk berlibur. Bila masih kesusahan bisa konsultasi langsung dengan Sun Life. Mereka akan membantu kita. Atau bisa buka Bright Advisor lewat online.
- Jangan gunakan kartu kredit saat kita jalan-jalan. Ini harus diingat. Karena kalo kita terbiasa memakai kartu kredit pasti akan memberatkan saat usai jalan-jalan. Tagihan akan membengkak tanpa kita sadari.
- Perhitungkan akomodasi, transportasi, tempat-tempat yang dituju sebelum melakukan perjalanan.
- Perhitungkan juga biaya pasport, hotel, dan tiket pesawat
- Biaya komunikasi harus masuk juga karena belum tentu di suatu daerah bisa dijangkau proveder yang sama.
- Asuransi perjalanan harus dipersiapkan. Bila ada asuransi kita akan merasa aman. Asuransi sangat berguna bila kita dalam perjalanan traveling mengalami kecelakaan atu sakit.
- Gunakan asuransi perjalanan. Apa gunanya asuransi perjalanan? Gunanya saat kita batal akan pergi karena ada urusan tak terduga, maka tiket dan akomodasi akan aman. Uang bisa kita retur kembali.
Hidup itu harus terus berjalan. Jangan sampai dengan
alasan kesibukan kita malah tidak punya waktu untuk diri kita sendiri. Jangan sampai
tahu-tahu kita sudah tua dan belum pernah kemanapun untuk diri kita sendiri.
Nice post mba, salam kenal ya